Surabaya (beritajatim.com) – Hari ini media online beritajatim.com berusia 14 tahun. Dan tak ada tiupan lilin kue tart di Jalan Ciliwung, Surabaya, pagi ini. Juga tak ada tamu-tamu penting yang datang. Tak ada nyanyian penuh kegembiraan dan foto bersama. Tak ada makanan dan minuman yang menggugah selera.
Tak ada pidato dari para pendiri, yang bercerita tentang bagaimana media ini diawali dari sebuah tekad, dan mengapa ia layak diperjuangkan. Tentang bagaimana susahnya merintis sebuah media massa dalam jaringan dengan berbekal pengalaman puluhan tahun dalam bisnis media cetak.
Pagi ini dibuka dengan ucapan selamat ulang tahun dari Pemimpin Redaksi kami Pak Lucky di grup WhatsApp dan pesan untuk menjaga diri selalu.
“Hari ini meskipun ulang tahun tidak ada kewajiban untuk pergi ke kantor,” katanya.
“Terutama buat teman-teman yang merasa badannya kurang sehat dan membutuhkan istirahat, silakan menikmati ulang tahun beritajatim dari rumah masing-masing.”
Saya tidak tahu bagaimana suasana kantor pagi ini. Tapi saya berharap pagi ini kita semua baik-baik saja sampai saatnya nanti badai pergi.
Tak ada tiupan lilin kue tar di Ciliwung hari ini. Juga nasi tumpeng lauk ayam dan telur. Tak ada tamu penting yang datang silih berganti. Namun saya percaya, doa dan harapan tak pernah pergi dari sini.
Media merupakan penyalur aspirasi dan pendistribusi nilai-nilai yang diwariskan dari satu generasi ke generasi. Media pun merupakan jendela yang memungkinkan khalayak menyaksikan dan memahami apapun yang terjadi pada ruang dan waktu yang berbeda.
Beritajatim yang lahir pada era digital saat ini, telah membuktikan bahwa kecepatan dan akurasi informasi menjadi sebuah tuntutan mutlak.
Di lain pihak, publik pasti mengetahui bahwa seringkali kecepatan sebuah proses berbanding terbalik dengan akurasi yang dihasilkan.
Selamat ulang tahun ke-14 (1 April 2020) kepadae beritajatim.com, sebagai ‘sumber referensi terpercaya kami semua.
Saya yakin beritajatim.com kapanpun akan mampu menempatkan kecepatan dan akurasi transformasi informasi pada tataran kualitas yang terus meningkat bagi para pembacanya.
Kekuatan yang sudah tergambarkan itu pertahankan, dan tetap semangat untuk bisa menjadi jendela informasi yang terpercaya.
Kepada seluruh reporter & wartawan dari beritajatim.com, tetaplah semangat meski dalam situasi sulit seperti sekarang, untuk peran mencerahkan informasi publik menuju Indonesia yang lebih baik.
Kami juga sadar bahwa badai dan krisis ini akan menempa kami lebih kuat di masa mendatang. Seperti dalam pepatah tanpa krisis tidak ada perubahan, tanpa krisis tidak ada kesadaran yang bisa dibangun. Satu hari krisis dapat meningkatkan kesadaran lebih dari 10 tahun daripada 10 tahun tanpa krisis. Kemanusiaan, Keselamatan dan Kesehatan adalah yang utama.(wir/ted)
"kue" - Google Berita
April 01, 2020 at 09:14AM
https://ift.tt/3bHCalM
Tak Ada Tiupan Lilin Kue Tart di Ciliwung Hari Ini - beritajatim
"kue" - Google Berita
https://ift.tt/32MVXfu
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tak Ada Tiupan Lilin Kue Tart di Ciliwung Hari Ini - beritajatim"
Post a Comment