/data/photo/2020/04/05/5e8980f3e2bd9.jpeg)
JAKARTA, KOMPAS.com – BreadTalk Singapura hadirkan kue baru berbentuk tisu toilet. Kue tisu toilet tersebut memiliki tampilan lengkap dengan ujung tisu yang terlihat seperti habis dirobek.
Berdasarkan informasi yang terlihat dari akun Facebook resminya, BreadTalk mengumumkan kehadiran tisu toilet Sabtu (4/4/2020) lalu bernama ROFL melalui sebuah unggahan foto.
"Tetap tenang, hidup terus berjalan! Tarik napas yang dalam, tetap tenang, dan makan kue! Di tengah situasi yang sulit ini, sebarkan sesuatu yang positif dengan gulungan roti ROFL kami. Sempurna untuk kamu dan orang-orang yang kamu sayangi untuk dibawa pulang dan dibagikan!” seperti tertera dalam unggahan tersebut.
Baca juga: Cara Membuat Dalgona Coffee Tanpa Mixer, Pakai Alat Ini...
Kue berbentuk tisu toilet tersebut, menurut BreadTalk Singapura, terbuat dari kue Honey Marble dan krim mentega.
Jika kamu sedang berada di Singapura, kamu bisa membelinya di BreadTalk Sixth Avenue, Toa Payoh HDB Hub dan mal Junction 8.
Berdasarkan pantauan Kompas.com, harga kue tisu toilet tersebut memiliki harga 10.80 dolar Singapura untuk satu kue, setara dengan Rp 123.000-an.
Baca juga: Cara Membekukan Pasta Matang yang Tepat, Bisa Awet sampai 3 Bulan
Untuk saat ini, kue tersebut tidak bisa dipesan. Namun, kamu bisa menghubungi BreadTalk Singapura untuk menyimpannya agar tidak kehabisan sewaktu berkunjung ke gerai.
Belum ada rencana
Berdasarkan pantauan Kompas.com, Minggu (5/4/2020), kue berbentuk tisu toilet tersebut hanya tersedia di BreadTalk Singapura saja.
Sementara di Indonesia, kue tersebut nampaknya masih belum ada rencana untuk dimunculkan di Nusantara.
Hal ini disampaikan langsung oleh BreadTalk Indonesia.
"Dalam waktu dekat ini belum ada rencana (untuk turut mengeluarkan kue berbentuk tisu toilet di Indonesia)", tutur Brand Manager BreadTalk Indonesia, Tessa Adriani saat dihubungi Kompas.com.
Baca juga: Restoran Bintang Michelin di New York Bantu Warga Terdampak Covid-19, Bagaimana dengan Indonesia?
"kue" - Google Berita
April 06, 2020 at 07:30AM
https://ift.tt/2XduP9Q
BreadTalk Singapura Hadirkan Kue Tisu Toilet, Bagaimana di Indonesia? - Kompas.com - KOMPAS.com
"kue" - Google Berita
https://ift.tt/32MVXfu
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "BreadTalk Singapura Hadirkan Kue Tisu Toilet, Bagaimana di Indonesia? - Kompas.com - KOMPAS.com"
Post a Comment